Resensi - THE EXTRAORDINARY ADVENTURES OF ARSENE LUPIN – Gentleman Burglar

             


Arsene Lupin. Bagi gue, gak ada pencuri yang sehebat Arsene Lupin dan mungkin juga ada yang salah dengan otak gue kenapa sampai mengidolakan seorang pencuri termahsyur. Jika mengidolakan Sherlock Holmes sebagai Detective terhebat maka Arsene Lupin adalah penjahat yang gue kagumi (selain Moriarty). Buku dengan 251 halaman ini menceritakan tentang aksi hebat si Pencuri cerdik asal Prancis, berbagai petualangan ke berbagai penjuru dunia dalam aksinya mencuri uang, berlian atau apapun yang menurutnya menguntungkan sangat menarik dan membuat kita terpukau, karena belum pernah ada yang menangkapnya. Tokoh Arsene Lupin juga yang menginspirasi Aoyama Gosho menciptakan Kaito Kid, musuh bebuyutan Conan yang mempunyai hobi mencuri berlian.

Buku ini terbagi menjadi 8 bab dan menggunakan tokoh aku, aku disini bisa jadi Arsene Lupin sendiri atau bisa jadi siapapun. Disitulah asiknya membaca buku ini, kita gak pernah tau siapa “aku” sampai membaca akhir dari setiap bab. Sampai akhir buku ini pun tak ada pula penjelasan siapa itu Arsene Lupin, berapa umurnya, darimana asalnya, siapa nama aslinya, kenapa dia mencuri atau bagaimana bentuk wajah aslinya. Karena, dia bisa membuat tubuh dan wajahnya menjadi siapa saja yang dia mau, bisa jadi inspektur kepolisian, pembantu, orang yang lemah dan butuh pertolongan bahkan menjadi seorang bangsawan yang duduk bercengkrama bersama Penguasa tinggi di Prancis.

Awal mula buku ini menceritakan tentang tertangkapnya Arsene Lupin oleh sang detective terkenal yang selalu memburunya, Ganimard. Pencuri itu akhirnya masuk sel penjara. Namun, bukan Arsene Lupin namanya jika ia tak mampu melarikan diri, siasat pintarnya bahkan mampu mengelabui penjaga penjara dan bahkan sang hakim sendiri. Arsene Lupin, berjanji untuk tidak mendatangi persidangannya sendiri dan dia menepati janji tersebut. Arsene Lupin pun walau di dalam penjara, tetap dapat mencuri seenaknya kemanapun dia mau. Akhir setiap bab, tokoh “aku” menjelaskan bagaimana aksi Arsene Lupin dalam menjalankan setiap aksinya.

Kisah yang paling berkesan dari buku ini terdapat pada bab “Kalung Sang Ratu”, dimana dengan cerdik kasus ini berada pada ruang tertutup dengan hanya ada jendela kecil sebagai jalur keluar-masuk sang pencuri. Kasus ini pun ditutup karena tak ada pemecahan masalah dan baru terbongkar bertahun-tahun kemudian, dipecahkan oleh si pencuri sendiri di depan kedua orang suami-isteri pemilik kalung tersebut.

Singkatnya, buku ini sangat menghibur dan pantas dijadikan koleksi, buku ini juga jadi awal pembuka untuk gue pribadi mengoleksi kisah Arsene Lupin lainnya, cukup segitu saja dan terima kasih :D

JUDUL BUKU    : THE EXTRAORDINARY ADVENTURES OF ARSENE LUPIN – Gentleman Burglar
PENERBIT        : bukune
PENULIS          : Maurice LeBlanc
PENERJEMAH    : Arien Kusumawardani
ISBN               : 602-220-062-8   

Comments

  1. ahh baca buku ini bbrp tahun lalu dan suka banget! ceritanya lucu dan menghibur, tapi tetep perlu mikir XD sayang agak susah buat nyari lanjutan kisah-kisah lupin lainnya...

    salam kenal! :D tasya // the literary huntress

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sekarang ini, Arsene Lupin udah kayak nyari jarum diantara jerami ahhahaha. Kemarin aja baca yang The Hollow Needle. Belum selesai sih, thanks ya sudah dibaca :) jangan lupa follow blognya hehehe

      Delete

Post a Comment

Popular Posts